Mari Turut Bergabung dalam Menara DOa Biro Pemuda setiap Senin pukul 20.00 WIB di rumah Bpk Pdt Dj Sitinjak: Jl Gaperta No 241-Medan - See more at: http://www.seoterpadu.com/2013/07/cara-membuat-tulisan-berjalan-marquee.html#sthash.DeoYHewo.dpuf

Rabu, 05 Maret 2014

"RAMALAM CUACA"

Oleh Rev DR MH SIburian, M.Min

( LUKAS 12:54-56)

YESUS BERKATA PULA KEPADA ORANG BANYAK:”APABILA KAMU MELIHAT AWAN NAIK DI SEBELAH BARAT, SEGERA KAMU BERKATA: AKAN DATANG HUJAN, DAN HAL ITU MEMANG TERJADI.DAN APABILA KAMU MELIHAT ANGIN SELATAN BERTIUP, KAMU BERKATA: HARI  AKAN PANAS TERIK, DAN HAL ITU MEMANG TERJADI. HAI ORANG-ORANG MUNAFIK,RUPA BUMI DAN LANGIT KAMU TAHU MENILAINYA,MENGAPA KAMU TIDAK DAPAT MENILAI ZAMAN INI?


Semakin hari manusia akan tergantung kepada ramalan.  Dari ramalan cuaca sampai ramalan politik.  Setiap aspek diramal agar dapat menentukan putusan yang tepat sekarang.Cuaca memang perlu di kaji, karena akan sangat berakibat kepada hasil pertanian,keuntungan kesenangan, perjalanan dan usaha kita.  Diperlukan memang, informasi lengkap yang mungkin di peroleh.  Bursa komiditi sampai kepada bursa effek, semuanya di bingkai oleh ramalan.Ada orang yang ahli melihat.  Melihat gelagat angin barat atau angin selatan.  Nabi Samuel dalan  Perjanjian Lama menyebut dirinya “PELIHAT”(1Samuel 9:19).

Nabi yang sanggup melihat apa yang akan terjadi.Pemazmur Asaf (Mazmur 79:1-4) seakan melihat apa yang terjadi kepada Yerusalem ratusan tahun sebelum kaisar Titus dari Romawi membuat tragedi di kota itu pada tahun 70 masehi.Baca sejarah bagaimana kaisar Titus dari Roma menghancurkan Yerusalem pada tahun 70 setelah Kristus.  Bagaimana mereka menghancurkan leburkan kota itu,membunuh masyarakat awam.  Menawan 30.000 dan membawa mereka jadi budak untuk membangun kota imperial mereka dan mendirikan kolesium di ibukota kerajaan.

Teknologi yang tinggi telah membuat prediksi nyaris terjadi sempurna.  Analisis dan perspektip yang demikian tidak dapat  dipungkiri,amat sangat berguna untuk setiap bidang kehidupan—untuk pertanian,kedokteran atau pengobatan,pskiatri,sains,pendidikan dan pemerintahan.Alkitab menyatakan bahwa bila tidak ada “vision”rakyat akan menderita.( Amsal 29:18). Teknologi sekarang akan meramal teknologi yang akan datang ,yang “visible”sekarang akan di kaji untuk menentukan yang masih “invisible”.Manusia dapat mejadi pelihat” yang melampaui ruang dan waktunya dalam batas tertentu.Namun tidak jarang salah lihat.Salah ramal.Sejarah telah membuktikan bahwa dunia telah banyak menderita oleh mereka yang salah lihat.

Kita memerlukan lebih dari sekedar ramalan cuaca.Kita membutuhkan lebih dari sekedar hasil  poll, konsultan investasi, analisis bisnis, forkasting bursa. Jangan hanya mampu membaca alam dan cuaca dan prediksi ilmiah.  Kita memerlukan pertolongan untuk mengenal siapa kita, apa kita dan kemana kita akan pergi.  Kita harus mampu  melihat di dalam zaman mana kita sedang hidup dan zaman apa yang segera akan datang. Harus mampu melihat sebab akibat, yang salah dengan yang benar.  

Begitu tingginya kebutuhan para pemimpin zaman sekarang ,terutama di negeri ini untuk melihat  akibat dari perbuatan salah (wrong-doing)dan mengerti perbedaannya dari perbuatan yang benar. Adalah kebejatan moral dan pelecehan hukum dari masyarakat tingkat atas yang menjadi pedoman irama moral dan disiplin hukum dari masyarakat tingkat ya ng lebih bawah.  Immoralitas dan illegalitas para pemimpin sangat berpengaruh.Pelecehan hukum mengalir dari atas kebawah bukan meluap dari bawah ke atas.  Ini harus dilihat.  Inilah yang dikatakan Yesus:”tetapi berbahagialah matamu karena melihat”(Mateus 13:16). Menilai zaman,itulah yang perlu.

Melihat nilai hidup lebih dari apa yang akan dimakan dan di minum.Melihat harga tubuh lebih dari apa yang akan dipakai dan dihias.Hidup manusia mempunyai  arti dan tujuan.  Itu harus dapat dilihat.  Harus mampu melihat dari tempat tinggi. Seorang pilot pesawat bila terbang terlalu rendah akan kesulitan melihat oleh karena penglihatan terhalang awan dan kabut.  Untuk bebas melihat mereka akan terbang lebih tinggi untuk mendapatkan “clear visibility”,pandangan yang jelas.

Nabi Habakkuk berkata:”Aku mau berdiri di tempat pengintaianku dan berdiri tegak di menara,aku mau meninjau dan menantikan apa yang akan difirmankan-Nya kepadaku”(Habakuk 2:1) Dan hasilnya adalah kebangunan rohani pribadi.Apa yang perlu dalam hidup ini dan untuk apa hidup ini dan apa yang utama dan yang tidak berguna dalam hidup ini haruslah dapat dilihat.  Kita perlu melihat melalui hal-hal tertentu dan melampaui hal-hal tertentu, jadi bukan sekedar melihat  angin barat dan angin selatan atau angin mamiring.

Seorang tokoh yang bernama Dr Polykarp Kusch berpendapat:  ”Sains atau ilmu itu sendiri,bukanlah sumber standard etika,dasar moral atau hikmat yang diperlukan untuk membuat penilaian…saya yakin bahwa banyak orang percaya bahwa bumi masa depan akan lebih baik oleh hasil sains.  Saya kira kepercayaan yang demikian harus di tentang.  Memang sains telah menghasilkan beberapa pengetahuan dan produksi yang hebat yang membuat hidup menjadi lebih nyaman dan baik.  Sains memang ,sebagai contoh, telah memproduksi televisi.  Tetapi kita tentu semua setuju bahwa kehebatan teknis dari televisi tidak akan menjamin bahwa televisi akan memperkaya hidup kita,tanpa bermaksud untuk merendahkan arti televisi.

Angkatlah matamu dan lihatlah.Habakuk menyatakan :”Sebab penglihatan itu masih menanti saatnya,tetapi ia bersegera menuju kesudahannya dengan tidak menipu;apabila berlambat-lambat, nantikanlah itu,sebab itu akan sungguh-sungguh akan datang dantidak akan bertangguh (Habakuk 2:3).

Tuhan Memberkati. Haleluya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar